
Tangerang (14 Oktober 2025) — Anggota DPRD Kota Tangerang, Edi Suhendi, S.T., M.M., menggelar kegiatan Reses Kesatu Masa Sidang 2025–2026 di wilayah Paninggilan, Ciledug, pada Selasa (14/10).
Kegiatan ini dihadiri oleh para ketua lingkungan se-Dapil 4 yang tergabung dalam Grup Rumah Aspirasi Bang Edi, dengan jumlah peserta mencapai hampir 300 orang.Dalam kesempatan tersebut, Edi Suhendi menegaskan kembali komitmennya untuk mengawal dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat, terutama yang berkaitan dengan peningkatan infrastruktur dan kualitas lingkungan di wilayah Kecamatan Ciledug dan sekitarnya.
Beragam usulan baru muncul dalam dialog reses kali ini, antara lain pembangunan tandon air, pengembangan Graha Kita Bersama, serta program penanggulangan banjir dan perbaikan drainase. Selain itu, banyak pula usulan yang telah terealisasi disampaikan kembali oleh para ketua lingkungan sebagai bentuk apresiasi atas kerja nyata yang telah dilakukan.
Kegiatan reses ini juga dihadiri oleh Ketua BKAP PKS Kota Tangerang, Ust. Doni Astoto, yang menyampaikan apresiasi atas kedekatan Edi Suhendi dengan masyarakat konstituennya. Menurutnya, kegiatan semacam ini menjadi bukti nyata bahwa fungsi wakil rakyat dijalankan dengan prinsip keterbukaan, akuntabilitas, dan keberpihakan kepada warga.

Melalui reses ini, Edi Suhendi berharap seluruh masukan yang diterima dapat segera diinventarisasi dan diperjuangkan dalam agenda pembangunan daerah, agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.> “Reses bukan sekadar forum seremonial, tetapi menjadi ruang penting bagi kita semua untuk membangun komunikasi dan mencari solusi nyata atas kebutuhan warga,” ujar Edi Suhendi dalam sambutannya.
Kegiatan berlangsung penuh antusiasme dan diakhiri dengan sesi dialog interaktif antara peserta dan wakil rakyat yang berjalan hangat dan produktif.